DINOMARKET Blog
Pembaruan Windows 10 Malah Timbulkan Beberapa Masalah
11 October 2019
Pembaruan perangkat lunak seharusnya bisa menyelesaikan sejumlah masalah. Namun, para pengguna Windows 10 malah mengalami masalah gara-gara memperbarui perangkatnya ke versi terbaru.

Masalah ini ditengarai disebabkan oleh pembaruan Microsoft KB4524147. Mengutip laman Metro, Rabu (9/10/2019), Microsoft KB4524147 seharusnya memengaruhi kerentanan scripting engine pada Internet Explorer yang membuat peretas dapat mengendalikan sistem mereka.

Hal ini bisa berdampak buruk, jika ada peretas yang masuk ke akun perbankan korban dan melakukan tindak pencurian.

Pembaruan Microsoft KB4524147 dimaksudkan untuk memperbaiki masalah printing yang baru-baru ini dialami pengguna, tetapi nyatanya malah membawa masalah.

Dalam sebuah unggahan di forum online Reddit, seorang pengguna Microsoft yang kesal menyebutkan, perangkat lunak tersebut seharusnya memperbaiki masalah printing, tetapi malah lebih banyak masalah yang ditimbulkan setelah pembaruan.

"Saya mengalami masalah aneh pada sejumlah komputer klien. Ketika ingin mencoba mencetak dokumen, program malah crash dan membuat Windows Explorer crash ketika mencoba mencetak sebuah laman," kata pengguna Reddit tersebut.

Dia mengaku telah mengalami masalah serupa di dua kompter.

"Setelah menguninstal KB4524147, semua kembali normal,' tuturnya.

Pembaruan Malah Bikin Rusak Sistem

Sementara itu, pengguna lain mengklaim, pembaruan Windows 10 versi terbaru ini malah 'merusak' menu Start dan menunjukkan pesan 'error'.

Lagi-lagi, seorang pengguna Reddit menuliskan, "Pembaruan Windows seharusnya menyelesaikan masalah Windows X, tetapi ini menambah masalah. Pembaruan malah merusak menu Start."

Permasalahan ini membuat para pengguna berkeluh kesah di Twitter.

Seorang pemrogram bernama Joonas Loppi berkata, "Apakah kamu sudah melakukan pengetesan? Ada banyak laporan pembaruan bermasalah." kata Loppi, sembari menandai Microsft.

Kini, jika pengguna mengalami masalah serupa pembaruan ke Windows 10 terbaru, pengguna bisa mencoba untuk membatalkan pemasangan Microsoft KB4524147 ini atau menunggu hingga Microsoft merilis tambalan.

Pembaruan Lalu Sempat Bermasalah

Sekadar informasi, bulan lalu Microsoft mengakui ada sebuah bug di Windows 10 yang membawa sejumlah masalah di perangkat komputer pengguna.

Pembaruan tersebut bernama Windows 10 KB4512941 dan dituding telah membuat sejumlah CPU berjalan dengan tidak semestinya dan membuat sistem melambat.

Sejumlah pengguna yang terdampak masalah ini juga tidak bisa menggunakan opsi Windows Search di menu Start. Saat itu, Microsoft diminta untuk memperbaiki masalah dan mengatakan, perbaikan segera digulirkan.

Pernah juga pembaruan Microsoft membawa masalah pada Cortana, asisten suara Microsoft.


Sumber : www.liputan6.com/tekno
Cookies pada browser Anda saat ini sedang tidak aktif. Untuk dapat login dan berbelanja di DINOMARKET.com, segera aktifkan cookies pada browser Anda.
Daftarkan e-Mail Anda disini dan dapatkan
penawaran menarik
 
SUPPORTED BY :
BANK
BANK MANDIRI BCA BRI
BNI CIMB NIAGA BANK DANAMON
PANIN BANK PERMATA BANK MAYBANK
BANK OCBC BANK KB BUKOPIN BANK MEGA
BANK UOB BANK DBS BANK HSBC
MNC BANK BANK MAYAPADA BANK DKI
MUAMALAT BTN BTPN
COMMONWEALTH BANK
DEBIT CARD & E-PAYMENT
MANDIRI DEBIT BRI DEBIT DANAMON DEBIT
HSBC DEBIT OCBC DEBIT COMMONWEALTH DEBIT
CIMB NIAGA DEBIT PERMATA DEBIT PERMATA ME
MEGA DEBIT CARD BNI DEBIT CARD BCA VIRTUAL ACCOUNT
BRI VIRTUAL ACCOUNT BCA KLIKPAY BCA SAKUKU
E-PAY BRI BRI POINT BNI DEBIT ONLINE
IPAY BNI DANAMON ONLINE BANKING CIMB CLICKS
REKENING PONSEL CIMB OCTOPAY BTN MOBILE BANKING
BTN DEBIT ONLINE IB MUAMALAT JENIUS PAY
DIGIBANK BY DBS JAKONE MOBILE GO-PAY
OVO LINKAJA KREDIVO
AKULAKU INDODANA TMRW PAY
AFTER SALES SERVICE
Jaminan Penanganan After Sales Untuk Produk Yang Berkendala
CUSTOMER SUPPORT
Memberikan Layanan Kelas Premium Kepada Customer Dengan Ramah, Sigap Dan Profesional
FOLLOW US :
instagram facebook twitter
DOWNLOAD NOW :
Dinomarket App at Apple App Store Dinomarket App at Android Play Store
Copyright © 2008-2024 PT DINOMARKET