News Corner
5 Tips Membuat Layar Smartphone Yang Tergores Menjadi Baru
Inilah Penampakan Pertama Android 5.0 Lollipop di Samsung Galaxy Note 4
Toko Bawah Air Sony Sudah Resmi Dibuka
Smartphone Nokia Lumia 730 Catatkan Rekor Foto Selfie Terbesar Dunia
Tongkat Narsis Ikut Mendunia
Ini Alasan Lihat Ponsel Tidak Boleh Menunduk
Ini Gadget Pintar Menemani Aktivitas Pengguna Bermain Air
Bocah 5 Tahun Jadi Pakar Microsoft Termuda di Dunia
Fakta Mencengangkan di Rumah Rp 1,4 Triliun Bill Gates
LG Vendor Pertama yang Update Android 5.0
view all ยป
PlayStation 4 Hadir di Indonesia
posted on : 10 January 2014
Jakarta -Setelah rilis di Amerika Utara pada pertengahan November 2013, PlayStation 4 akhirnya tiba di Indoneia.

Peluncuran yang menandakan hadirnya PS4 di pasaran gadget Tanah Air ini berlangsung di Jakarta, Kamis (9/1). Sebelumnya, para peminat PS4 di Indonesia sudah bisa memesan konsol game ini secara pre-order.

"Setelah cukup lama ditunggu, kini masyarakat Indonesia, khususnya para pecinta PlayStation, dapat segera menikmati pengalaman bermain game yang lebih seru dari sebelumnya dengan hadirnya PlayStation 4," ujar Presiden Direktur Sony Indonesia Satoru Arai, di sela-sela acara peluncuran PS4 di Jakarta.

Menurut Arai, bermain game dengan menggunakan PS4 akan lebih seru dan berbeda, karena kemampuan grafis serta kemampuan integrasi sosial yang terdapat dalam konsol ini.

"Berkat kemampuan grafis luar biasa serta kemampuan integrasi sosial yang menjadi keunggulan konsol terbaru ini, para gamer akan dibawa untuk menjelajahi permainan dengan lebih memukau," ujarnya.

Sebanyak 30 game perdana menyertai peluncuran PS4 di Indonesia, mencakup judul-judul populer seperti Call of Duty: Ghosts, FIFA 14, Need for Speed Rivals, NBA 2K14, Just Dance 2014, Basement Crawl, Battlefield 4, dan Assassin Creed IV Black Flag.

Indonesia menyusul negara-negara lain di Asia Tenggara, yaitu Singapura dan Malaysia, yang telah lebih dulu mendapat 'jatah' peluncuran PS4 pada Desember 2013. [mor]

Disadur : Inilah
  Produk Pilihan untuk Anda: